Karburator Suzuki Smash Titan Di Yamaha Vega R New - Berikut percobaan memasang karburator orisinil Suzuki Titan di motor kawan saya, Gilang yang bertinggal di Semarang. Motornya yaitu Yamaha Vega R New. Kondisi motor masih full standar. Berbekal keberanian mengganti karburator standar dengan orisinil Suzuki Titan, motornya sukses melaju 120 kpj on speedo. Apa saja ubahan yang dilakukan dalam pemasangan karburator Suzuki Titan di Vega R New tersebut? Silahkan simak.
- Karburator Suzuki Titan orisinilKarburator ini dicek di suzuki online seharga Rp. 416.000,- dan ini kondisi orisinil baru. Pilot jet dan main jet bawaan Titan #15 dan #95. Lalu diuji coba, ternyata permintaan mesin menggunakan pilot jet Vega R New #17.5 dan main jet standar Titan #95. Klip dan jarum skep tetap standar, per TPS dilepas.
harga karburator Titan - Manifold + insulator
Karena bentuk lubang venturi Vega berbeda Titan, maka insulator dan manifold disamakan lebar lubangnya. Boleh dengan bantuan tukang bubut atau kreasi sendiri menggunakan alat. - Setting lain-lainUntuk kabel gas standar dapat dipakai, hanya saja model pengikat bagian atas berbeda dengan bawaan Vega. Pada milik temanku ini hanya diganjal mur agar tidak terlalu banyak jarak main grip gas. Jika ingin lebih pas bisa mencoba kabel gas Smash/Shogun sendiri. Kabel nya dapat dipasang dengan mudah di Vega. Gir belakang diganti menggunakan ukuran 33. Untuk setting angin-angin karburator sekitar 2 putaran. Hasil pembakaran seperti gambar di bawah ini.
hasil pembakaran di busi
busi NGK C6HSA
|
Klo pakai karbu gl100 gmna mas , buat divega new
BalasHapus