Kelebihan Kekurangan Mesin Motor Korek Bore Up Tetap Knalpot Standar - Ketika kita menaikkan kapasitas mesin,m mesin 110 cc menjadi 125 cc, maka banyak pula PR yang harus kita kerjakan. Ada perlu setting ulang karburator, porting, filter, dan satu lagi yang penting yaitu pembuangan alias knalpot.
Bagaimana kelebihan dan kekurangan jika mempertahankan knalpot standar pada motor yang sudah dikorek macam bore up? Berikut penjelasan nya.
Kelebihan: suara halus, bahan bakar irit, minim dana/ubahan
Kekurangan: mesin cepat panas, tenaga tertahan di putaran mesin tinggi, top speed tertahan
Penulis menyarankan sebaiknya untuk mesin bore up dilakukan perubahan knalpot juga agar hasil maksimal. Bisa dengan menggunakan knalpot racing, bobok knalpot, atau kanibal muffler motor standar lain yang karakter mesin rpm tinggi/kapasitas mesin lebih besar.
Yamaha Jupiter menggunakan silencer CB 150R
Ubahan seperti di atas memiliki karakter suara yang halus lebih sunyi daripada standar namun memiliki performa baik hingga rpm tinggi.
|
Knalpot Suzuki Satria 150 FI di Yamaha Jupiter Z |