Rabu, 29 Januari 2014

Menaikkan Rasio Kompresi Honda Grand dan Supra X

Menaikkan Rasio Kompresi Honda Grand dan Supra X - Cara menaikkan kompresi tidak selalu dengan cara membubut kepala silinder ataupun blok silinder di tukang bubut, maupun ganti piston jenong. Cukup atur ketebalan paking seperti Honda Supra X atau Honda Grand yang menggunakan milik Legenda. Kompresi dapat dibuat harian sehingga bisa membantu cabut-cabut akselerasi. Hasilnya enak dan sekaligus membuat irit bahan bakar.
deck clearence piston
Pakingnya pun tak perlu repot beli yang macam-macam. Gunakan saja paking blok bawah Honda Legenda atau Honda Supra Fit. Selisih ketebalan sekitar 0.5 mm lagi. Pakingnya lebih tipis dari Supra X, namun bentuknya sama. Otomatis kompresi naik namun sangat aman untuk harian.
paking Supra X (kiri) 3 lapis tebal 1.2 mm
paking Legenda (kanan) 1 lapis tebal 0.5 mm
Lebih detail tebal paking blok silinder atas Supra X adalah 1,2 mm, sedang Supra fit/Legenda 0,5 mm. Bedanya ada pada sisi lubang rantai. Apabila tidak ditambahkan daging, maka oli rawan bocor. Namun rasio kompresi mampu dikatrol lebih tinggi. Perlu memperdalam coakan klep pada kepala piston, agar klep tidak menabrak piston.

Selasa, 28 Januari 2014

Menentukan Tebal Shim dan Celah Klep Satria FU

tabel shim dan celah klep IN Satria FU
tabel shim dan celah klep Satria FU

Senin, 27 Januari 2014

Spesifikasi Suzuki FXR 150

Suzuki FXR 150
Mesin
Tipe mesin : 4 tak, DOHC, berpendingin oil cooler, TSCC
Diameter x Langkah : 62 x 48.8 mm
Volume Silinder : 147.4 cc
Rasio Kompresi : 10.7 : 1
Max. Power : 20 hp (14.9 kW)/12.500 rpm
Max. Torsi : 12.5 Nm (1,27 kgf.m)/10.000 rpm
Karburator : Mikuni BS29 SS
Filter udara : Polyurethane foam element
Sistem starter : Elektrik dan kick starter
Pelumasan : Wet sump

Dimensi
P x L x T : 1.985 x 665 x 1.080 mm
Wheelbase : 1.325 mm
Tinggi jok : 760 mm
Tinggi dari tanah : 160 mm
Berat kering : 118 kg

Transmisi
Kopling : Basah, manual multiplat
Transmisi : 6-tingkat percepatan, constant mesh
Presneling : 1-N-2-3-4-5-6
Primary reduction ratio: 3.500 (70/20)
Final reduction ratio: 3.428 (42/14)
Gear ratios, Low: 3.000 (33/11)
2nd : 1.857 (26/14)
3rd : 1.368 (26/19)
4th : 1.095 (23/21)
5th : 0.923 (24/26)
Top : 0.800 (20/25)
Rantai : RK, 428HO, 132 mata

Chasis
Suspensi depan : Teleskopik
Suspensi belakang : Lengan ayun
Sudut kemudi : 35º ke kiri dan ke kanan
Caster : 24º
Trail : 85 mm
Radius belok minimum : 2.6 m
Rem depan : Cakram
Rem belakang : Cakram
Ban Depan : 80/90 - 17" 44S
Ban Belakang : 100/90 - 17" 55S

Kelistrikan
Tipe pengapian : DC-CDI
Timing pengapian : 9º sebelum TMA saat 1.500 rpm
Busi : NGK CR8E atau Denso U24ERS-N
Aki : 12V 14.4 kV 4Ah/10 Hr
Generator : Flywheel magneto
Sekring : 20 A
Headlight: 12V 25/25W x 2
Turn signal light: 12V 10W
Brake light/taillight: 12V 18/5W
Speedometer light: 12V 1.7W x 2
Turn signal indicator light: 12V 1.7W x 2
Neutral indicator light: 12V 1.7W
High beam indicator light: 12V 1.7W

Kapasitas
Tangki bensin dan cadangan : 18 liter
Cadangan bahan bakar : 3,4 liter
Penggantian oli berkala : 1 L
Penggantian oli dengan filter oli : 1.1 L

Korek Harian Honda Legenda2 130 cc

1. Lubang crankcase diperbesar
Crankcase standar nya sangatlah pas-pas'an sehingga perlu dilakukan pembesaran lubang crankcase. Caranya adalah mesin harus dibongkar total dan dibawa ke tukang bubut agar hasil pembesaran rapi. Lalu blok diganti liner untuk piston yang lebih besar. Kop dibuat ulang squish-nya agar kompresi tidak terlalu besar agar dapat menggunakan premium.
hasil perbesaran crankcase
Untuk pembesaran crankcase tidak boleh sembarangan, karena terdapat perbedaan jarak ke tusuk baut tanam nya. Lihat gambar di bawah. Boring/liner pun harus dipasang dengan proses yang sama sehingga hasil rata dan dapat masuk dengan mudah.
cara memperbesarnya
2. Piston Sonic dengan diameter 58 mm
Piston menggunakan milik Honda Sonic dengan mengganti boring standar motor. Piston ini memiliki pin 13 mm dan ketinggian yang pas jika dipasang sehingga tidak perlu menambah paking aluminium. Coakan klep harus dicek ulang karena klep nantinya akan diperbesar juga.
piston Sonic
3. Klep Smash 25.5 mm (in) dan 22 mm (ex)
Klep menggunakan milik pabrikan Suzuki, yaitu Smash ataupun Shogun, yang memiliki diameter klep 25.5 mm (in) dan 22 mm (ex). Pemasangannya harus mengubah kemiringan klep. Porting ulang intake dan exhaust agar pemasukan bahan bakar menjadi lancar.
blok kop + klep Smash
4. Noken as CLD
Agar pasokan bahan bakar mencukupi, noken as menggunakan produk CLD. Ada baiknya memilih noken as yang durasinya tidak terlalu tinggi dan per klep ikut diganti.
noken as aftermarket
5. Karburator Honda Win 100
Karburator menggunakan milik honda WIN100 dengan intake manifold costum. Jetting ulang spuyer agar mendapat hasil yang maksimal.
karburator honda Win 100

Sabtu, 25 Januari 2014

Akibat Jika Pisau Tensioner Aus Tidak Diganti

tensioner blade aus
Akibat Jika Pisau Tensioner Aus Tidak Diganti - Tensioner blade merupakan bilah yang berfungsi menjadi jalur rantai kamprat yang ditahan/ditekan oleh tensioner. Fungsi dari sistem tensioner adalah menjaga kekencangan rantai dan menjaga timing agar tidak bergeser. Jika salah satu part ini aus, maka akan terjadi pergeseran timing. Ketika timing klep bergeser, klep akan rawan dihantam piston.
squish kop berantakan
Gambar di atas merupakan contoh dari squish kop yang hancur akibat timing klep yang kacau. Penyebab kekacauan timing noken ini adalah pisau tensioner yang sudah aus bahkan patah-patah. Dan lebih parahnya lagi apabila seperti gambar di bawah.
piston lubang
Piston lubang dan stang piston tidak lagi berfungsi semestinya. Kalau sudah begini maka mesin harus dioperasi total alias overhoulle. Dan dana yang keluar akan habis banyak daripada dari awal mengganti bilah tensioner nya saja.
penyebabnya klep patah

Jumat, 24 Januari 2014

Spesifikasi Honda Revo FI

Honda Revo FI
Mesin
Tipe mesin : 4 langkah, SOHC, silinder tunggal 
Volume silinder : 109,17 cc 
Diameter X Langkah : 50 x 55,6 mm
Perbandingan Kompresi : 9,3 : 1 
Daya Maksimum : 6,56 kW (8,91 PS) / 7.500 rpm 
Torsi Maksimum : 
Kapasitas Oli Mesin : 0,8 L
Tipe Kopling : Basah, Multiplat diafragma, semi automatic
Transmisi : 4 kecepatan, rotari 
Pola Pengoperan Gigi : N - 1 - 2 - 3 - 4 - N 
Tipe Starter : Starter kaki & elektrik 

Dimensi
P x L x T : 1.919 x 709 x 1.080 mm 
Jarak Sumbu Roda : 1.227 mm
Jarak terendah ke tanah : 135 mm
Berat kosong : 97,5 Kg
Kapasitas tangki bahan bakar : 4,0 liter

Kaki - kaki
Rangka : Tulang punggung 
Tipe suspensi depan : Teleskopik 
Tipe suspensi belakang : Lengan ayun dengan suspensi ganda 
Ukuran Ban Depan : 70/90 - 17 M/C 38P 
Ukuran Ban Belakang : 80/90 - 17 M/C 44P 
Rem Depan : Cakram hidrolik dengan piston tunggal 
Rem Belakang : Tromol 

Kelistrikan
Tipe Battery : MF battery, 12 V - 3 Ah 
Busi : NGK CPR6EA-9S atau NDU20EPR9S 
Pengapian : Full Transisterized TCI

Kamis, 23 Januari 2014

Tips Kopling Sentrifugal/Ganda Aus

Tips Kopling Sentrifugal/Ganda Aus - Berikut merupakan tips kopling ganda apabila sering mengalami selip. Kopling ganda adanya di motor bebek dan matic, tujuannya biar tidak terhentak saat oper gigi maupun awal start. Disebut juga kopling otomatis. Kendala yang sering dialami ya selip, akselerasi lambat waktu start juga larinya payah. Sebabnya sepatu kampasnya tipis atau mangkuknya sudah terkikis yang menyebabkan jarak keduanya menjauh. Solusinya ya diganjal dengan selang. Agar leduanya dekat lagi.
sentrifugal kopling
Ada dua pilihan tempat untuk mengganjal, yang pertama pada bagian karet dumper kampas ganda, ada 3 biji karet. Tinggal ganjal saja ketiganya dengan selang dimensinya persis dengan karet tadi. Tebal selang tergantung jarak antara kampas dan mangkuk sentrifugal. Cara ganjal yang kedua diganjal di masing-masing ujung sepatu kampas tancapkan selang disana, lalu potong disesuaikan dengan ausnya kampas dan mangkuk tadi. Setelah diganjal coba masukkan kampas ganda tadi ke mangkuk sentrifugal.
karet dumper yang dapat diganjal selang
Antara kampas dan mangkuk harus ada celah kurang lebih 1 mm sebagai gerak bebas kampas. Jika celahnya kurang dari itu, motor bakalan jadi seperti pakai kopling manual. Ya, kasar. Begitu masuk gigi langsung lari karena tidak ada kontrol dari kopling tangan. Usahakan selang yang digunakan untuk mengganjal adalah slang pernafasan udara karburator karena lebih tahan. Juga diameternya yang dirasa paling pas ketimbang jenis selang lain.
mengganjal di ujung sepatu kampas sentrifugal

Rabu, 22 Januari 2014

Kelebihan Karburator NSR-SP / Keihin PE 28

Kelebihan Karburator NSR-SP / Keihin PE 28 - Karburator PE 28 ini memiliki venturi 27.5 mm dengan tipikal bawaan akselerasi yang santai dan kemudahan jetting nya. Putaran mesin mampu disuplai dari putaran bawah menengah, selanjutnya power motor konstan, Harganya yang murah menyebabkan banyak rider mengaplikasi karburator ini ke motor mereka.
karburator NSR SP
Spuyer bawaan karburator ini adalah pilot jet #42 dan main jet #152 dengan jarum skep yang tidak terdapat clip penyetel nya. Spuyer dapat substitusi dengan Tiger, Megapro, GL series, dsb sehingga mencari kombinasi dan spuyernya sangatlah mudah.

Pada penyetel langsam/stationer karburator pun juga dipermudah akibat adanya tuas tambahan berwarna kuning terang yang mempermudah jari kita memutar bautnya. Praktis, dan tanpa alat bantu obeng jika kita ingin memainkan stationer kendaraan kita.

Selasa, 21 Januari 2014

Kelebihan Karburator RX King / Mikuni VM 26

Kelebihan Karburator RX King / Mikuni VM 26 - Spesifikasi dari karburator RX King ini adalah venturi nya sebesar 26 mm, dengan pilot jet dan main jet bawaan sebesar 22.5/150. Diameter skep standar-nya adalah 30 mm. Harga orisinil baru di pasaran sekitar 550 ribu rupiah saja. Kode part nya adalah 3KA-E4101-00.
karburator RX King
Kelebihan karburator ini adalah memiliki karakter yang baik di putaran atas sehingga nafas motor bagus untuk mencari top speed. Venturi 26 mm ini cocok untuk motor berkapasitas 110 - 150 cc. Untuk motor bebek, dapat menggunakan intake manifold Yamaha Mio atau Honda Beat, karena manifold nya pas dengan karburator ini. Selain itu, diameter manifold juga pas untuk motor bebek. Sedangkan untuk motor sport, silahkan mencari joint karburator yang pas.

Jetting karburator ini pun juga mudah sekali. Spuyer-nya mudah didapat di toko - toko speedshop, karena populasi RX King yang banyak. Sebagai contoh, Jupiter Z bore up 130cc menggunakan karburator RX King dapat menggunakan spuyer kit RX S, karena dimensi spuyer yang sama. Cara menyetel air-screw karburator pun sangat mudah.

Senin, 20 Januari 2014

Cara Menyetel Top Noken As Satria FU

Cara Menyetel Top Noken As Satria FU - Cara menyetel top noken as Satria FU berbeda dibandingkan motor bebek yang menganut 1 noken as. Pada Satria FU terdapat dua poros noken as sehingga pemasangan top kedua noken tidak boleh salah. Jika salah fatal akibatnya, karena DOHC ini lebih kompleks dibandingkan SOHC.
top noken as Satria FU
Pemasangannya cukup mudah kok. Hanya tinggal mengikuti panah penunjuk angka pada gir noken as. Sebelum menyetel gir tersebut, klep harus sudah di setel terlebih dahulu kerenggangannya. Lanjut dengan mengikuti gambar di bawah ini.
top noken as Satria FU
Keterangan :
  • Jarak antara penunjuk 2 noken in dan penunjuk 1 noken ex adalah 18 mata
  • Teknik pemasangan selain yg d bahas adalah seperti biasanya
  • Semua posisi d atas adalah dalam posisi top
  • Shim udah d setting terlebih dahulu (tips: IN 0.15 mm || EX 0.20 mm)

Korek Harian Yamaha Jupiter 110 cc

1. Piston Jupiter Z dengan diameter piston 51 mm
Piston Jupiter Z dapat langsung digunakan pada Jupiter lawas. Penyesuaian pada dome saja. Bagian tepi dibuang 2 mm dibuat jenong. Coak'an klep di atur ulang. Desain piston mirip racing. Volume silinder pas menjadi 110 cc standar Jupiter Z.
piston Jupiter Z costum
2. Blok kop Jupiter Z + Klep Jupiter Z1
Blok kop menggunakan milik Jupiter Z yang sudah diubah menggunakan klep milik Jupiter Z1 dengan diameter klep 26 mm (in) dan 21 mm (out). Porting ulang didesain spesial untuk putaran atas. Kubah bakar masih tetap menggunakan standar.
kop Jupiter Z + noken as
3. Noken as custom
Noken as standar Jupiter Z dipapas spesial putaran atas juga. Lift tidak terlalu tinggi hanya sekitar 6.5 mm dengan derajat dan durasi yang sudah diubah. Per klep standar masih mampu melayani putaran mesin yang lebih tinggi dari standar.
noken as costum
4. Kopling manual OEM
Bak kopling manual menggunakan paket hemat part OEM yang dicostum pabrikan. Lubang oli dicek ulang demi kelancaran pelumasan motor. Kampas kopling menggunakan milik Yamaha F1ZR dengan per kopling Satria FU.
bak kopling manual Jupiter
5. CDI + Koil Mio
Pengapian unlimiter ditanggalkan dan digantikan menggunakan CDI Yamaha Mio dengan limit rpm 12.000. Kelebihan CDI ini adalah karakter pengapiannya yang sudah lebih baik daripada standar Jupiter yang unlimiter. Dipadu dengan koil Mio juga yang diberi ground strap lebih memaksimalkan pembakaran di dalam ruang bakar.
CDI dan koil Mio
6. Karburator standar reamer
Karburator standar direamer full dengan skep GL100 costum dengan venturi karburator menjadi 20 mm. Cutaway skep dibuat 3.5 dengan clip jarum skep diletakkan paling atas. Pada intake manifold diatur agar lebih landai dan diposisikan miring ke kiri. Moncong karburator dipasang velocity stack dengan dial a jet ukuran spuyer Mikuni #12.5. Kombinasi spuyer sendiri bertemu pada pilot jet #15 dan main jet #115.
karburator standar full reamer
7. Knalpot standar costum leher
Knalpot standar masih menggunakan muffler tanpa dibobok. Hanya leher knalpot yang diganti menggunakan pipa dengan diameter 19 mm dan dibuat tipe lurus.
leher knalpot tipe lurus
8. Spul gulungan + Kipro-x BRT + Aki MF
Spul digulung ulang menggunakan kawat email dengan diameter 0.7 mm dipadu denganaki MF Yuasa YT7C 12V 6Ah.
spul gulungan ulang
aki MF Jupiter Z
9. Suspensi belakang YSS Jupiter Z
Suspensi belakang menggunakan shock arbsorber YSS tipe standar. Suspensi ini dipergunakan agar kestabilan motor terjaga dan handling motor lebih mudah. Efeknya motor lebih tinggi dan saat menikung, setir lebih mudah dikemudikan.
shockbreaker YSS

Sabtu, 18 Januari 2014

Tutorial Memasang Noken As IN IN (Double In) Satria FU

Tutorial Memasang Noken As IN IN (Double In) Satria FU - Pemasangan Noken As in in konon akan membuat napas dan power motor anda bertambah. Namun kendala yang sering dialami adalah bagaimana cara memasangnya. Berikut ini adalah teknik pemasangannya:
posisi TOP noken Satria FU
Gambar di atas adalah pasangan standar noken dimana pada gigi timing EX garis penunjuk angka 1 akan sejajar dengan blok, penunjuk angka 2 akan ke atas, dan jarak antara penunjuk angka 2 timing EX dan penunjuk angka 3 pada gigi timing IN berjarak 16 mata.
standar noken IN EX Satria FU
Setelah Noken Standar dipasang seperti gambar diatas, langkah selanjutnya adalah dengan melepas noken EX dengan tidak merubah posisi rantai timing di noken IN. Kemudian pasang gigi timing ex yg baru (noken IN yang untuk EX) dengan posisi gigi timing dan noken sebagai berikut: (Ubahan ini menggunakan lobang aslinya jadi gak bikin lobang baru di gigi timing)
pemasangan noken as IN untuk EX Satria FU
Setelah terpasang gigi timing di noken IN dengan posisi seperti gambar diatas, lalu pasang noken IN tersebut di posisi EX yang baru dengan posisi seperti gambar dibawah ini:
noken IN IN Satria FU
Keterangan :
  • Jarak antara penunjuk 3 noken in dan penunjuk 1 noken ex adalah 18 mata
  • Teknik pemasangan selain yg d bahas adalah seperti biasanya
  • Semua posisi d atas adalah dalam posisi top
  • Shim udah d setting terlebih dahulu (tips: IN 0.15 mm || EX 0.20 mm)