Tampilkan postingan dengan label camshaft. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label camshaft. Tampilkan semua postingan

Selasa, 28 Januari 2014

Menentukan Tebal Shim dan Celah Klep Satria FU

tabel shim dan celah klep IN Satria FU
tabel shim dan celah klep Satria FU

Sabtu, 25 Januari 2014

Akibat Jika Pisau Tensioner Aus Tidak Diganti

tensioner blade aus
Akibat Jika Pisau Tensioner Aus Tidak Diganti - Tensioner blade merupakan bilah yang berfungsi menjadi jalur rantai kamprat yang ditahan/ditekan oleh tensioner. Fungsi dari sistem tensioner adalah menjaga kekencangan rantai dan menjaga timing agar tidak bergeser. Jika salah satu part ini aus, maka akan terjadi pergeseran timing. Ketika timing klep bergeser, klep akan rawan dihantam piston.
squish kop berantakan
Gambar di atas merupakan contoh dari squish kop yang hancur akibat timing klep yang kacau. Penyebab kekacauan timing noken ini adalah pisau tensioner yang sudah aus bahkan patah-patah. Dan lebih parahnya lagi apabila seperti gambar di bawah.
piston lubang
Piston lubang dan stang piston tidak lagi berfungsi semestinya. Kalau sudah begini maka mesin harus dioperasi total alias overhoulle. Dan dana yang keluar akan habis banyak daripada dari awal mengganti bilah tensioner nya saja.
penyebabnya klep patah

Senin, 20 Januari 2014

Cara Menyetel Top Noken As Satria FU

Cara Menyetel Top Noken As Satria FU - Cara menyetel top noken as Satria FU berbeda dibandingkan motor bebek yang menganut 1 noken as. Pada Satria FU terdapat dua poros noken as sehingga pemasangan top kedua noken tidak boleh salah. Jika salah fatal akibatnya, karena DOHC ini lebih kompleks dibandingkan SOHC.
top noken as Satria FU
Pemasangannya cukup mudah kok. Hanya tinggal mengikuti panah penunjuk angka pada gir noken as. Sebelum menyetel gir tersebut, klep harus sudah di setel terlebih dahulu kerenggangannya. Lanjut dengan mengikuti gambar di bawah ini.
top noken as Satria FU
Keterangan :
  • Jarak antara penunjuk 2 noken in dan penunjuk 1 noken ex adalah 18 mata
  • Teknik pemasangan selain yg d bahas adalah seperti biasanya
  • Semua posisi d atas adalah dalam posisi top
  • Shim udah d setting terlebih dahulu (tips: IN 0.15 mm || EX 0.20 mm)

Sabtu, 18 Januari 2014

Tutorial Memasang Noken As IN IN (Double In) Satria FU

Tutorial Memasang Noken As IN IN (Double In) Satria FU - Pemasangan Noken As in in konon akan membuat napas dan power motor anda bertambah. Namun kendala yang sering dialami adalah bagaimana cara memasangnya. Berikut ini adalah teknik pemasangannya:
posisi TOP noken Satria FU
Gambar di atas adalah pasangan standar noken dimana pada gigi timing EX garis penunjuk angka 1 akan sejajar dengan blok, penunjuk angka 2 akan ke atas, dan jarak antara penunjuk angka 2 timing EX dan penunjuk angka 3 pada gigi timing IN berjarak 16 mata.
standar noken IN EX Satria FU
Setelah Noken Standar dipasang seperti gambar diatas, langkah selanjutnya adalah dengan melepas noken EX dengan tidak merubah posisi rantai timing di noken IN. Kemudian pasang gigi timing ex yg baru (noken IN yang untuk EX) dengan posisi gigi timing dan noken sebagai berikut: (Ubahan ini menggunakan lobang aslinya jadi gak bikin lobang baru di gigi timing)
pemasangan noken as IN untuk EX Satria FU
Setelah terpasang gigi timing di noken IN dengan posisi seperti gambar diatas, lalu pasang noken IN tersebut di posisi EX yang baru dengan posisi seperti gambar dibawah ini:
noken IN IN Satria FU
Keterangan :
  • Jarak antara penunjuk 3 noken in dan penunjuk 1 noken ex adalah 18 mata
  • Teknik pemasangan selain yg d bahas adalah seperti biasanya
  • Semua posisi d atas adalah dalam posisi top
  • Shim udah d setting terlebih dahulu (tips: IN 0.15 mm || EX 0.20 mm)

Sabtu, 14 Desember 2013

Karakter Noken As Racing (Kawahara, TDR, CLD, HRP)

karakter perubahan desain noken as
teori noken as
teori noken as
Karakter Noken As Racing (Kawahara, TDR, CLD, HRP) - Banyak produk camshaft/noken as yang sudah beredar luas, seperti Kawahara, TDR, CLD, HRP, dsb. Banyak juga rider yang memanfaatkan kepraktisannya, karena tinggal beli dan pasang saja. Banyak pilihan berbeda, bahkan satu merk juga menawarkan pilhan-pilihan berbeda-beda, dan menyebabkan konsumen bingung memilih yang mana. Karena itu saya mencoba memberikan keterangan-keterangan yang bisa membuat Anda mengerti tentang pilihan dalam memilih Noken As yang sesuai dengan karakter motor anda.

Contoh-contoh Noken As tersebut :
1. KAWAHARA
Ada tiga tipe:
  • tipe K1 
  • tipe K2 
  • tipe K3
Untuk K1 dan K2 biasa dipakai racing harian, lift, overlap dan LSA tidak terlalu ekstrim. Sedang untuk K3 untuk racing Ekstrim.
  • DATA KAWAHARA K1
    Klep in(durasi) : 19+180+50 = 249 derajat
    Klep ex(rurasi) : 51+180+21 = 252 derajat
    Lift in : 7.9 mm | Lift ex : 7.9 mm
    Lift overlap : 2.5 mm
    LSA : 105º
    Harga : 350 ribu
  • DATA KAWAHARA K2
    Klep in(durasi) : 11+180+57 = 248 derajat
    Klep ex(rurasi) : 41+180+31 = 252 derajat
    Lift in : 8 ,75 mm
    Lift ex : 8 ,56 mm
    LSA : 104º
    Harga : 400 ribu
  • DATA KAWAHARA RACING ONLY
    Klep in(durasi) : 28+180+ 60 = 268 derajat
    Klep ex(rurasi) : 60+180+31 = 271 derajat
    Lift in : 10 ,33 mm
    Lift ex : 8 ,89 mm
    LSA : 91º
    Harga : 600 ribu 
2. TDR
Noken As TDR racing memang pantas untuk harian dan Racing, Durasi dan LSA sangat aman dalap overlap sehingga tidak saling bentur antar klep. Bahkan untuk klep lebar sekalipun. 
  • DATA TDR
    Klep in(durasi) : 13+180+45 = 238 derajat
    Klep ex(rurasi) : 41+180+22 = 243 derajat
    Lift in : 8 ,4 mm
    Lift ex : 7 ,93 mm
    LSA : 103º
3. CLD
CLD singkatan dari ciledud atau Champion leader development. Noken as ini lebih keras atau setara dengan noken as standart pabrikan
  • DATA KEM CLD Stage 1
    Klep in(durasi) : 7+180+41 = 228 derajat
    Klep ex(rurasi) : 32+180+21 = 233 derajat
    Lift in : 7,1 mm
    Lift ex : 7,1 mm
    LSA : 101º
    Harga : 350 ribu
  • DATA KEM CLD Stage 2
4. HRP
HRP (Hendriyansyah Racing Produk) buatan pentolan pembalap nasional Hendriyansyah. Durasi kem ini mirip kem CLD, yang mempunyai karakter halus untuk di pakai harian. Enak untuk trek pendek
  • DATA KEM HRP
    Klep in(durasi) : 5+180+43 = 228 derajat
    Klep ex(rurasi) : 23+180+25 = 228 derajat
    Lift in : 7,35 mm
    Lift ex : 7,33 mm
    LSA : 99º
    Harga : 300 ribu
5. Marathon
Noken as keluaran Mitra2000 ini lumayan laku di pasaran.
  • DATA Noken As / Kem New Marathon
    Klep in(durasi) : 16+180+50 = 246 derajat
    Klep ex(rurasi) : 41+180+9 = 230 derajat
    Lift in : 7 ,78 mm
    Lift ex : 7 ,53 mm
    LSA : 107º
    Harga : 250 ribu 
6. SPS
SPS part dari Thailand yang sudah banyak produknya.
  • DATA KEM SPS Stage 3
    Klep in(durasi) : 21+180+50 = 251 derajat
    Klep ex(rurasi) : 64+180+21 = 265 derajat
    Lift in : 7,9 mm | Lift ex : 7,6 mm
    Lift overlap : 2,5 mm
    LSA : 108º
    Harga : 350-450 ribu

Jumat, 22 November 2013

Ganti Noken As Vixion di Jupiter MX

Ganti Noken As Vixion di Jupiter MX - Buat pengendara Yamaha Jupiter MX yang ingin menaikkan performanya tapi tidak mau repot, bisa menerapkan jurus ganti noken as standar dengan noken as Vixion. Tinggal PNP dan jangan lupa waktu beli noken as Vixion sekalian beli pin dowel 2 biji yang biasa ada di noken as mx & vixion, karena waktu beli tidak ada pin dowel nya. Jadi, harus beli lagi pin dowel nya. Basic sama, part number sama cuma beda 3 kode awal sebagai penanda model motor. Vixion = 3C1-E2170-00 kalau Jupiter MX = 1S7-E2170-00. Keuntungannya adalah sebagai berikut.
noken as Vixion
1. Angkatan Klep (Lift)
Tinggi angkatan klep MX 29.65 – 25.10 = 4.55 mm sedangkan VIXION 30.25 – 25.10 = 5.15 mm. Oleh karena lift lebih tinggi, maka kabut bahan bakar yg masuk lebih deras. Untuk penggunaan harian masih aman. Perbedaan cuma 5.15 mm – 4.55 mm = 0.6 mm. Jangan lupa agar mencoak piston sebanyak 0.5 mm agar klep aman dan tidak terbentur piston.
cara mengukur angkatan klep/lift
2. Harga
H.E.T noken as Jupiter MX adalah Rp 245.500 sedangkan VIXION Rp 153.000. Harga ini diambil dari sparepart katalog Yamaha sendiri.
harga noken as di website resmi Yamaha

Rabu, 23 Oktober 2013

Cara Meningkatkan Lift Noken As Byson

noken modif Mio J (kiri) dan Byson (kanan)
Cara Meningkatkan Lift Noken As Byson - Performa Byson memang masih bisa ditingkatkan. Hal ini pun dilakukan para pemilik motor bersosok macho ini. Bore-up menjadi salah satu alternatif meningkatkan power Byson. Namun mengganti piston ukuran jumbo masih menuntut penyesuaian pada sistem buka tutup klepnya. Kem pun harus ikut disesuaikan dengan membengkaknya kapasitas mesin.

Masalah yang sering timbul jika kita mengubah poros bubungan standar Byson adalah setelan klep terlalu dalam, karena standarnya saja setelan klepnya sudah hampir habis. Selain itu kalo kem standar kita pangkas, maka profil kem akan semakin kecil, dan tentu saja akan menghasilkan debit bahan bakar yang kurang maksimal. 

Solusi untuk masalah ini masih ada solusi cerdas. Bisa pakai kem Mio J, Soul GT atau Mio GT, cuma perlu sedikit penyesuaian. Apa saja yang perlu disesuaikan?

Pertama bisa memangkas ujung belakang kem sebanyak 1,5 mm. Kalau diameternya sudah sama persis, sesuaikan dudukan gear timing. Secara fisik sudah terlihat kan kem Mio J hanya berdiameter 19,7 mm, sedang Byson 29.3 mm. Perlu dibuatkan bosh di tukang bubut, dipres langsung ke kem Mio J. Oh ya, panjang bosh itu 22,1 mm aja. 
panjang dudukan gear timing
Perlu diperhatikan juga, untuk diameter boshing dudukan bearing camshaft di belakang gigi timing diameternya 28,8 mm, agar bearing terpasang dengan seret. Bushing beres, tinggal pembuatan lubang untuk pin pengunci gigi timing-nya. Bisa disesuaikaan dengan standartnya. Jika sudah, monggo dipapas pantat kem sesuai lift yang diinginkan. 
noken as atau camshaft
Jika diperlukan bisa juga tetap memasang perangkat dekompresi aslinya. Tinggal lubangi saja untuk dudukan dekompresi, kalo kem standar kita papas, jangan harap bisa pasang alat ini.

Selasa, 15 Oktober 2013

Gigi Sentrik Adjustable TK Racing

Gigi Sentrik Adjustable TK Racing - Yang suka oprek mesin mobil pasti sudah familier dengan "adjustable camshaft gear", gear yang menempel sekaligus menggerakan camshaft alias kem ini bisa diatur. Digeser-geser untuk mengubah timing bukaan kem. Ingat cuma waktu buka-tutupnya saya ya, durasinya tetap.
sentrik adjustable
Nah, pada sepeda motor belum banyak part seperti ini. Tapi sebenarnya ada, salah satu yang memasarkan adalah TK Racing. Ya ini baru dari TK Racing, gigi sentrik yang bisa di adjust. Bahannya berkualitas sehingga memiliki performa dan durabilitas yang baik. Harganya cuma Rp 150 ribu lengkap dengan bonus kunci L. Komponen ini tersedia untuk Honda Blade, Revo, Supra, BeAT, Karisma, GL Pro dan Tiger. Sedang Yamaha ada untuk Mio dan Jupiter Z.

Sabtu, 23 Maret 2013

Papas Rocker Arm Imitasi Agar Layak Digunakan

Papas Rocker Arm Imitasi Agar Layak Digunakan - Tujuan memapas part penghubung kem dengan klep atau rocker arm imitasi ialah memperbaiki kinerjanya yang kadang desainnya tidak semestinya. Padahal, sepatu klep buatan Indonesia ini dari segi bahan sama kuat dengan orisinal. Kelemahannya ya mencong doang.
bagian yang terkadang kurang presisi
Tanda rocker arm yang kurang presisi dapat dilihat dari bekas tabrakan di topi klepnya. Itu bisa diakali sendiri dan layak pakai, bahkan sama kuat dengan barang asli. Tetapi jauh berbeda dari segi harga. Hanya coakan antara as pelatuk dan setelan klepnya yang diperdalam. Pakai gerinda untuk memapasnya.

Bila ini tak dipapas, pegas klep akan terus bersinggungan di situ. Akibatnya, klep tidak menutup maksimal, karena per klep sudah tertekan lebih dulu. Kompresi bisa bocor. Kalaupun hidup, menyetel celah klepnya akan ngaco. Tarikan juga loyo dan bahan bakar boros, kan kompresinya bocor.
dikikis agar tidak menabrak topi klep
Harga sih jauh dengan orisinal. Contoh untuk Yamaha Jupiter Z barang ori Rp 75 ribu sementara yang imitasi Rp 25 ribu. Untuk Honda Tiger lebih jauh lagi, yang asli Rp 165 ribu dan yang palsu, eh lokal Rp 35 ribu. Pokoknya, bila kantong lagi kempes cara ini boleh dipakai pada semua motor 4-tak. Cuma harus memodifikasi sikit dan ikuti saja bentuk rocker-arm yang asli. Tiap produk imitasi tidak sama berapa banyak bidang yang bersinggungan. Makanya tiru saja aslinya yang akan diganti.

Sesekali tempatkan pelatuknya pada kepala silinder. Itu triknya agar papasannya pas atau masih kurang. Lakukannya bertahap. Ya, kalau kurang papas terus. Bila kelebihan beli lagi. Kalau kelebihan terus, mendingan beli aslinya saja brosist.

Sabtu, 09 Maret 2013

Korek Harian Suzuki Satria-FU Agar Kencang

Korek Harian Suzuki Satria-FU Agar Kencang - Berikut beberapa part yang digunakan atau diubah agar motor Suzuki Satria FU nya lebih kencang dibanding standar.
1. Pilot jet ukuran 17.5
Bisa menggunakan milik Jupiter-Z atau Shogun SP. Harga sekitar 30rb. Kalau mau lebih murah bisa menggunakan merek Kitaco atau Extreme, harganya 20 ribuan.
2. Lepas paking kepala silinder
Gunakan 1 lapis aja yang tengah. Langkah ini berarti menaikkan rasio kompresi. Kalau mau menaikkan kompresinya lebih tinggi lagi, paking blok bawah bisa dilepas dan ga usah pake paking. Cukup menggunakan lem paking aja (yang atas tetep pake 1 paking). Trik ini dah dicoba dan terbukti piston gak tabrakan dengan klep ataupun ada kebocoran oli.
3. Porting polish
Lubang in dan out masing-masing di gedein diameternya 1 mm. Biaya termasuk servis besar. Di bengkel resmi paling mahal 125rb. Kalau di bengkel umum top bisa 300rb.
4. Ganti karbu RX King
Berarti langkah nomor 1 tidak perlu. Saran pakai punya RX King karena murah dan cocok. Bisa langsung pasang ke intake manifold dan filter udara standar. Spuyer bisa coba PJ 20 MJ 150. Setelan udara 1,5 putaran berlawanan arah jarum jam (note tiap motor bisa berbeda). Posisi klip jarum skep di ulir nomor 2 dari atas.
5. Gigi TOP 1 mata
Ini berarti memajukan waktu buka tutup katup masuk dan buang. Kalo mau lebih advance lagi setinggannya adalah klep masuknya dimajuin 1 mata trus buangnya dimundurin 1 mata. Istilah teknisnya buat nyempitin LSA-nya (Lobe Separation Angle. Buat optimalkan proses pembilasan di putaran tinggi Hasilnya juga mantap tapi kerenggangan klep harus dibikin lebih sempit (jadi in 0,07 mm dan out 0,1 mm) dari ukuran standarnya dengan cara mainin tebal shim-nya.
6. Lepas saringan udara
Kalau sudah ganti karbu, yang dilepas hanya elemen saringan udaranya aja. Itu tuh yang ada ada kertas saringannya. Sedangkan boksnya masih terpasang dan tersambung ke karbu. Kalau masih tetap mau andalkan karbu standar maka saringan satndar masih dapat dipakai/dipasang tapi kertasnya di lubangi dibeberapa tempat, guntingin aja, palingan 3 lubang ukuran 0,5 x 4 cm (panjang x tinggi). Bisa dilakuin sendiri
7. Potong kabel koil 2 cm
Resistensi kabel berkurang sekitar 10%. Ingat memasang kabelnya lagi harus benar-benar kuat, caranya ditusukkan dan diputar hingga ngedrat.
8. Busi Iridium
Saran yang agak murah pake merek Sindengen/SDG 30rb. Hasilnya lumayan. Kalau mau tetap pakai busi standar juga bisa. Atur lagi celahnya jadi 0,9 – 1 mm.
9. Oli SAE 10W40
Pakai yang khusus motor (merek apa aja yang penting asli) dengan SAE 10W40.

10. Knalpot free flow
Knalpot standar dicustom atau beli knalpot di toko.

11. Posisi as roda pada penyetel kekencangan rantai diusahakan pada posisi se depan mungkin
Kalau perlu potong 2 mata rantainya. Keuntungannya, jarak poros roda depan belakang makin pendek jadi motor lebih lincah bermanuver. Khasiat lainnya buat mengurangi bunyi-bunyian dirantai karena rantai beradu dengan lengan ayun.

12. Per kopling di ganjel kurang lebih 1 mm
Bisa pakai potongan per kopling atau beli ring per (biasanya 2mm ketebalannya). Terus di ujung kabel kopling yang di atas bak mesin, di ujungnya dipakai kan per yang sering dipakai di rem teromol untuk mengembalikan tuas pengungkit kopling dengan cepat. Hasilnya kopling jadi cepat baliknya dan motor langsung loncat begitu kopling dilepas. Kedua langkah ini bisa juga diganti dengan pasang per kopling racing seharga 100 – 150rb. Tetapi awas! Beberapa pemakai per kopling racing mengeluh motornya cuman enak 3 bulan, abis itu per jadi lembek dan kurang nendang lagi. Per kopling standar terutama yang CBU kayak nya lebih durable dan dengan diganjel. Kekerasan nya akan setara dengan per racing. Tapi perhitungkan efek sampingnya yakni jari tangan kiri jadi pegal kalau lewat jalan macet.

13. Pulser digeser 1-2 mm
Pulser digeser agar waktu busi memercikkan api lebih maju. Power akan terasa bertambah.

14. Gir depan
Untuk akselerasi pakai yang 13 mata (standarnya 14 mata) dari Yamaha Crypton atau F1ZR. Beli aja yang buatan Aspira atau Indopart cuma 30 ribuan. Hasilnya motor lebih narik lagi ampe gigi 6 sekalipun. Langkah ini tidak mengurangi Top Speed secara signifikan. Kalau di perkotaan atau jalanan macet, malahan justru bikin motor lebih cepat menggapai top speed. Untuk Top speed mata depan ganti yang ukuran 15 mata. Bisa ambil milik Yamaha Jupiter.

Bila dana masih ada
Langkah lanjutan adalah mengganti CDI, koil dan camshaft racing. Untuk 3 item ini butuh 1,5 juta. Tapi sangat setimpal bila dilakukan. Saran pake CDI XP Andrion HP 7 (400 ribu) dipadu ama koil andrion juga (170 ribu). Sebagai informasi, CDI BRT sebenarnya bagus juga, hanya saja menurut produsen nya dan dari hasil test, BRT hanya cocok bila koil masih pake yang standar. Kalau koilnya racing malah kadang drop tenaganya atau CDI-nya cepet mati.

Bila CDI telah diganti racing maka sebaiknya per klep juga diganti yang lebih keras, bisa pake merek2 racing seperti WRD, CLD, TK, dll. Atau bisa juga pake aslinya tapi diganjal 1 mm (ini lebih recommended karena kasusnya sama dengan per kopling, yang racing kadang jadi lembek lama-lama. Untuk camshaft/noken as bisa pake WRD, CLD, Kawahara, Akutagawa.
Gear 13/43

Sabtu, 02 Februari 2013

Fork Brace atau Stabilizer Sokbreaker

Fork Brace atau Stabilizer Sokbreaker - Piranti fork brace mungkin kurang umum didengar. Tapi kalau disebut stabilizer sokbreker depan pasti sudah kenal. Komponen ini dipasang di tabung sokbraker depan, fungsinya agar gerakan tabung kanan dan kiri selalu seirama. Efeknya tentu untuk stabilitas.
fork brace
Ketika suspensi bergerak naik-turun as sokbreker cenderung sedikit melekung yang mengakibatkan ban depan miring kanan-kiri atau floting. Memang tidak terlihat tapi terasa saat melakukan hard braking atau menikung dalam kondisi kencang.


Buat pemilik sepeda motor baru seperti Yamaha New V-Ixion Lightning enggak perlu gigit jari, pasalnya stabilizer sokbreker depannya sudah tersedia. Ternyata kesamaan sokbraker depan V-Ixion lama dan New V-Ixion, membuatnya bisa saling tukar.

Mengaplikasikannya ke New V-Ixion tergolong mudah, tidak sampai 15 menit. Pertama, siapkan dulu stabilizer sokbreker depan berbahan dasar duralium ini. Komponen ini dilengkapi 4 baut L ukuran 10. Sedang untuk memasangnya cukup gunakan kunci L 5.

Urai terlebih dahulu pengait bagian kanan dan kiri stabilizer sokbreker depan, selanjutnya pasang bagian yang paling besar di tengah antara tabung sokbraker kanan dan kiri. Baiknya pasang semakin ke bawah hampir menempel sepatbor, karena bagian bawah tabung sok lebih padat dibanding bagian atas.

Selanjutnya tinggal pasang pengait kanan dan kirinya, lalu kencangkan ke 4 baut secara bertahap dan bergantian agar mencengkram lebih sempurna. Gimana, tampilannya jadi lebih kekar kan?

Minggu, 13 Januari 2013

Tutorial Servis Kepala Silinder Honda C100

PELEPASAN KEPALA SILINDER TYPE HONDA C100.

  1. Lepaskan knalpot
  2. Lepaskan tutup kepala busi dan busi.
  3. Lepaskan baut-baut pemasangan manifold pemasukan.
  4. Lepaskan tutup lubang penyetel klep.
Lepaskan bagian-bagian berikut ini :
  1. Penegang rantai mesin
  2. Penutup lubang poros engkol dan tutup lubang waktu pengapian. Putar poros engkol berlawanan dengan arah jarum jam dan tepatkan tanda "T" pada rotor magnet dengan tanda penyesuaian di sebelah kiri dari penutup bak mesin.
  3. Pastikan bahwa tanda "O" pada bubungan sproket tepat dengan tanda penyesuaian pada kepala silinder.
  4. Periksalah torak pada titik mati (TMA) padalangkah kompresi dengan menggerakkan pelatuk.
  5. Lepaskan baut-baut, bubungan sproket dan pin dowel. 
  6. Tahan rantai mesin dengan sepotong kawat untuk menjaga agar rantai mesin tidak jatuh ke dalam silinder.

Lepaskan bagian-bagian berikut ini :
  1. Mur-mur penutup/cincin-cincin sil/cincin tembaga.
  2. Penutup kepala silinder.
  3. Gasket.
  4. Lepaskan baut pemasang kepala silinder dan kepala silinder.
Lepaskan bagian-bagian berikut ini :
- Gasket kepala silinder
- Collar (9,5 mm)
- Gasket karet (9 mm)
- Collar (14,8 mm)
- Ring.O (14,5 mm)
- Pin-pin dowel

PEMBONGKARAN KEPALA SILINDER.
  1. Lepaskan baut-baut dan tutup silinder sebelah kanan:
-Masukkan baut 8 mm ke poros pelatuk dan lepaskan poros pelatuk, pelatuk dan pelat stopper:
-Lepaskan poros bubungan dari kepala silinder:
-Lepaskan kuku-kuku pegas klep dengan menggunakan peralatan khusus seperti terlihat pada gambar:

KUNCI PERKAKAS
Valve spring compressor 07757-0010000
Valve spring compressor attachment 07959-KM 30101

PERHATIAN :
Untuk menjaga pengurangan gaya pemegasan, jangan menekan pegas-pegas klep lebih dari yang diperlukan pada saat melepaskan kuku-kuku klep.

Lepaskan bagian-bagian berikut ini :
- Pegas penahan
- Pegas-pegas klep bagian luar dan dalam.
- Klep.
- Sil tangkai klep.
- Dudukan pegas klep.

CATATAN
Tandai semua bagian yang dilepas sehingga dapat dikembalikan pada lokasi semula. Langkah Perakitan adalah kebalikan dari langkah pembongkaran, yang terakhir kali dibongkar adalah yang pertama kali dipasang.

PEMERIKSAAN KEPALA SILINDER.
Poros bubungan.
Putarlah bagian luar dari bantalan poros bubungan dengan jari-jari Bagian luar ini harus berputar dengan halus tanpa suara berisik. Juga periksa bahwa cincin bagian dalam bantalan dalam keadaan terpasang dengan erat pada poros bubungan. Gantilah poros bubungan jika bagian luar bantalan tidak dapat berputar dengan halus dan tanpa suara berisik,atau tidak terpasang erat pada poros bubungan.

Gunakan mikrometer untuk mengukur tiap tinggi bubungan.
BATAS SERVIS
MASUK 26,26 mm
BUANG 26,00 mm

Bubungan dekompresi.
Putar bubungan dekompresi dengan jari-jari. Pastikan bahwa bubungan dekompresi hanya dapat berputar searah jarum jam saja dan tidak dapat berputar berlawanan dengan arah jarum jam. Jika bubungan dekompresi rusak, gantilah poros bubungan secara utuh.
Periksa pelat penahan terhadap adanya kerusakan. Gantilah bila perlu.

Kepala silinder.

  • Buanglah kerak-kerak karbon dari ruang bakar.
  • Periksa lubang busi dan daerah-daerah disekitar
  • klep dari adanya keretakan-keretakan.

CATATAN: Jangan sampai merusak permukaan gasket.

Periksa kepala silinder terhadap adanya perubahan bentuk dengan mistar pengukur kelurusan dan sebuah lidah pengukur.
SERVIS LIMIT : 0,05 mm

Pelatuk.
Periksalah permukaan pelatuk dari keausan atau kerusakan. Juga periksa lubang-lubang oli jangan ada yang tersumbat.

Catatan : Jika pelatuk memerlukan servis atau penggantian,periksa bubungan terhadap goresan, potongan-potonganatau tempat-tempat yang datar karena keausan.Ukur diameter dalam dari pelatuk.BATAS SERVIS : 10,10 mm
Periksa poros-poros pelatuk dari adanya keausan/kerusakan.
Ukur diameter luar poros pelatuk.
BATAS SERVIS : 9,91 mm

KLEP.
Periksa masing-masing klep terhadap keolengan, keadaan terbakar, goresan-goresan atau keausan tangkai klep yang abnormal. Periksa gerakan klep pada bos klepnya, ukur dan catat
diameter luar masing-masing tangkai klep.
BATAS SERVIS : MASUK/BUANG : 4,92 mm

Reamerlah bos-bos klep untuk melepaskan kerak - kerak karbon sebelum memeriksa jarak-jarak kerenggangan. Masukkan reamer dari bagian atas ruang bakar dan putarlah reamer selalu searah dengan arah jarum jam.

KUNCI PERKAKAS
Valve guide reamer 07984 - MA60001.

Pegas klep.
Ukur panjang bebas dari pegas bagian luar dan dalam klep.
BATAS SERVIS :
Dalam : 30,9 mm
Luar : 34,0 mm
Gantilah pegas-pegas tersebut jika panjangnya kurang dari batas diatas.
BATAS SERVIS : 10,10 mm

BOS KLEP ( Valve Guide ).
Ukur dan catat diameter dalam masing-masing bos klep.BATAS SERVIS : MASUK/ BUANG : 5,03 mm
Kurangi diameter luar masing-masing tangkai klep dari diameter dalam bos klep.
Untuk memperoleh jarak renggang antara tangkai klep dan bosnya.
BATAS SERVIS
Masuk : 0,08 mm
Buang : 0,10 mm

Jika jarak kerenggangannya antara tangkai klep dan bos klep berada diluar batas, tentukan apakah pemasangan bos klep baru dengan ukuran standar akan membuat jarak kerenggangan berada dalam batas yang diijinkan. Jika demikian,gantilah bos klep dan reamerlah sampai pas.
Jika jarak kerenggangan antara tangkai klep dan bos klep berada di luar batas setelah diganti dengan bos baru, ganti klep-klep dan bos-bosnya dengan yang baru.

Catatan : Sekir dudukan klep jika bos klep diganti.

PENGGANTIAN BOS KLEP.
Dinginkan bos klep pengganti di dalam bagian pembuat es pada kulkas selama kurang lebih satu jam. Panaskan kepala silinder sampai 100-150° C dengan oven.

AWAS !! Untuk menghindari terbakarnya tangan, gunakan sarung tangan tebal pada saat memegang kepala silinder yang telah dipanaskan.


Topanglah kepala silinder dan dorong keluar bos klep dari bagian atas ruang bakar.
ALAT PERKAKAS :
Valve guide driver 5,0 mm 07942 - MA60000

Dorong masuk bos dari bagian atas kepala silinder.

ALAT PERKAKAS :
Valve guide driver 5,0 mm 07942 - MA60000. Biarkan kepala silinder mendingin sampai mencapai suhu kamar.

Reamerlah bos klep baru setelah pemasangan.Masukkan reamer dari arah atas ruang bakar dan putar selalu reamer searah dengan arah jarum jam.
ALAT PERKAKAS :
Valve guide reamer 07984 - MA60001
Gunakan minyak mesin bubut pada reamer selama pengerjaan ini. Bersihkan kepala silinder secara menyeluruh untuk membuang potongan-potongan logam yang ada. Skir dudukan klep (lihat bawah).

PEMERIKSAAN DUDUKAN KLEP/SKIR.
Bersihkan klep masuk dan buang secara menyeluruh untuk membuang kerak-kerak karbon.
Oleskan dengan tipis penanda (prussian blue) pada dudukan-dudukan klep. Putar klep-klep terhadap dudukannya dengan menggunakan selang karet atau alat pemutar lain.

Lepaskan dan periksa klep-klep.

CATATAN: Klep-klep tidak dapat diskir. Jika permukaan klep terbakar atau aus atau kontak dengan dudukan klep tidak teratur, gantilah klep dengan yang baru.

Periksa lebar dari masing-masing dudukan klep.

STANDARD : 1,0 mm
BATAS SERVIS : 1,6 mm

Jika dudukan terlalu lebar, terlalu sempit atau mempunyai daerah-daerah yang terlalu rendah, dudukan klep harus diskir.

PENGHALUSAN PERMUKAAN DUDUKAN KLEP.
Peralatan pemotong dudukan klep atau peralatan lainnya untuk menyekir klep disarankan untuk dipakai untuk mengoreksi keausan dudukan - dudukan klep.
CATATAN
Ikuti petunjuk kerja daripada pabrik pembuat peralatan pengerjaan dudukan klep.

Gunakan pemotong 45° untuk membuang kekasaran atau ketidak teraturan dari dudukan klep.
CATATAN
Skir dudukan klep dengan pemotong 45°jika bos klep diganti.

Gunakan pemotong 32° untuk membuang 1/4 dari bahan dudukan klep yang sekarang.
Gunakan pemotong 60° untuk membuang 1/4 bagian bawah dari dudukan klep lama.
Lepaskan pemotong dan periksa daerah yang telah diskir.

Dengan menggunakan pemotong 45°, potong dudukan klep sampai mencapai lebar yang sesuai.
STANDAR : 1,0 mm
CATATAN
Pastikan bahwa semua lubang dan permukaanyang tidak rata telah dihilangkan. Ulangi pekerjaan jika perlu.
Lapisi dudukan klep dengan lapisan tipis cairan penanda penoda (prussian blue). Masukkan klep
melalui bos klep sampai menyentuh dudukan klep dan membuat pola bidang kontak yang jelas.

CATATAN
Penempatan dudukan klep terhadap daun klep sangat penting untuk memperoleh perapatan
yang baik.
Jika bidang kontak terlalu tinggi pada klep, dudukan harus di turunkan dengan menggunakan alat pemotong datar dengan sudut 32°.

Jika bidang kontak terlalu rendah pada klep, dudukan harus dinaikkan dengan menggunakan alat pemotong dalam 60° (60° inner cutter).
Kerjakan dudukan sesuai spesifikasi menggunakan pemotong akhir 45° (45° finish cutter).

Setelah memotong dudukan klep, lapisi permukaan daun klep dengan ambril dan skir klep menggunakan tekanan ringan.
Setelah selesai menskir, cucilah sisa-sisa ambril dari kepala silinder dan klep.
CATATAN
Hati-hatilah agar amril tidak sampai masuk diantara tangkai klep dan bos klep.

PERAKITAN KOMPONEN KEPALA SILINDER.

  • Bersihkan kepala silinder dengan larutan pembersih tiup semua lubang-lubang saluran oli dengan udara bertekanan.
  • Pasang dudukan-dudukan pegas klep.
  • Pasang sil-sil tangkai klep baru.
  • Lumasi masing-masing tangkai klep dengan oli mesin dan masukkan klep pada bos klep.
  • Untuk menghindari kerusakan pada sil tangkai klep, putar klep perlahan-lahan pada saat memasukkan.
  • Pasang pegas-pegas klep dengan spiral yang lebih rapat-rapat menghadap ke ruang bakar.
  • Pasang penahan pegas klep.

Pasang kuku-kuku klep dengan perkakas khusus seperti terlihat pada gambar DIBAWAH INI:
Untuk mencegah kehilangan tegangan pegas, jangan menekan pegas klep lebih dari yang diperlukan.

KUNCI PERKAKAS :
Valve spring compressor 07757 - 0D10000
Valve spring compressor attachment 07959 - KM30101

Ketok tangkai-tangkai klep secara ringan menggunakan palu plastik seperti terlihat pada gambar di bawah ini sampai kuku klep duduk dengan mantap.
PERHATIAN
Topang kepala silinder di atas meja kerja untuk mencegah kerusakan pada klep.

Lapisi poros bubungan, bantalan poros bubungan dengan minyak pelumas bersih.
Pasang poros bubungan ke dalam kepala silinder dengan posisi bubungan menghadap ke ruang bakar.

Pasang pelatuk ke dalam kepala silinder.Letakkan pelat penahan seperti terlihat pada gambar dibawah :
Pasang poros pelatuk.
CATATAN: Pasang poros pelatuk dengan ujung yang berulir menghadap ke sisi kanan.

Pasang gasket baru pada sisi sebelah kananpenutup.
Pasang penutup sebelah kanan pada kepalasilinder seperti gambar dibawah:
Pasang dan kencangkan baut-baut pemasangan penutup sebelah kanan.
TORSI : 1,0 kg-m

PEMASANGAN KEPALA SILINDER.
Bersihkan sisa-sisa bahan gasket dari permukaan silinder.
Pasang berikut ini :
- Cincin-O baru, 14,5 mm
- Collar, 14,8 mm
- Collar, 9,5 mm
- Karet gasket baru, 9 mm
- Pin-pin dowel
- Gasket baru

Pasang kepala silinder.
Pasang gasket baru pada kepala silinder kemudian pasang penutup kepala silinder.
CATATAN
Pasang penutup kepala silinder dengan tanda panah menghadap ke bawah.

Pasang cincin-cincin sil baru dan mur-mur penutup.
CATATAN
Catat posisi dari washer tembaga yang baru.
Kencangkan mur-mur topi penutup kepala silinder dengan torsi pengencangan yang ditentukan.
TORSI : 1,4 kg-m
Pasang dan kencangkan baut-baut pemasangan kepala silinder.
Putar poros engkol berlawanan arah jarum jam dan tepatkan posisi tanda "T" dengan tanda penyesuai pada bak mesin kiri.

Pasang pin dowel ke dalam poros bubungan as.

Pasang sproket bubungan.
CATATAN
Pasang sproket bubungan dengan menepatkan tanda "O" dengan tanda penyesuai
di kepala silinder.
Pasang dan kencangkan baut-baut sproket bubungan dengan torsi pengencangan yang ditentukan.
TORSI : 0,9 kg-m.

Pasang gasket baru dan penutup sebelah kiri kepala silinder pada kepala silinder.
CATATAN
Tepatkan tonjolan pada penutup samping dengan tonjolan pada kepala silinder seperti terlihat pada gambar .
Pasang baut 6 mm dengan cincin washer baru ke dalam kepala silinder dan kencangkan.

Pasang cincin-O baru ke dalam alur daripada manifold pemasukan seperti gambar dibawah:

  • Pasang dan kencangkan baut-baut pemasangan manifold pemasukkan.
  • Setel jarak kerenggangan klep.
  • Oleskan minyak pelumas pada ulir-ulir tutup lubang penyetel klep.
  • Periksa cincin-O apakah masih dalam kondisi baik, pasang dan kencangkan tutup lubang penyetelan klep dengan torsi pengencangan yang ditentukan.

TORSI : 1,2 kg-m
  • Pasang busi dan penutup kepala busi.
  • Pasang penutup lubang pemeriksaan tertib waktu pengapian dan lubang penutup poros engkol