Selasa, 28 Mei 2013

Cara Pemasangan HCS di Kendaraan

ilustrasi
Pemasangan HCS sangat sederhana karena hanya perlu 3 titik penempatan untuk perangkatnya, yaitu :
1. Memasang tabung
Tabung diletakkan sedemikian rupa agar dapat berfungsi dan tidak mengganggu kerja sepeda motor. Bisa diletakkan di dalam bagasi yang luas atau membuat adaptor di luar cover sepeda motor. Bisa dengan memasang box.

2. Memasang katalis
Katalis ditempatkan di sekitar mesin yang mempunyai panas yang cukup agar dapat berfungsi dengan baik. Tempat-tempat yang memadai untuk katalis adalah langsung menempel di knalpot, di atas cover knalpot, di jalur air yang terbuat dari besi, atau di blok mesin.

3. Menghubungkan ke jalur masuk
Carilah jalur masuk yang ada disekitar intake manifold. Biasanya ada dibawah karburator atau sesudah throttle body. Jika tidak ada ya bawa ke tukang dan minta dibuatkan jalur masuknya. Biasanya ialah motor Honda Grand, Astrea dsb. Cara lain adalah membeli intake baru variasi karena sudah ada langsung. Jangan gunakan jalur yang terhubung dengan vacuum kran bensin.

Setelah sudah terpasang rapi langkah selanjutnya ialah setting. Bagaimana cara settingnya?
Nyalakan mesin dan tunggu 3-5 menit agar mesin dalam kondisi normal dan suhu knalpot lebih panas agar katalis berfungsi secara optimal. Lalu besarkan stelan gas agar rpm naik lebih kurang 1000rpm. Buka kran tabung sampai keluar gelembung dan rpm menurun lebih kurang 500rpm. Buka kran airmix sampai rpm naik kembali mendekati posisi semula. Kecilkan stelan gas sampai ke idle yang diinginkan.

Setelah beres lakukan uji jalan. Rasakan apakah ada perubahan tenaga di kendaraan anda. Bila sudah muncul berarti pemasangan HCS secara keseluruhan sudah selesai.

HCS - Hydrocarbon Crank System

HCS (hydrocarbon crack system) adalah sistem memecah atom hydrocarbon ( bahan bakar premium atau pertamax) menjadi atom hydrogen H2 dan carbon C dengan cara menggunakan pipa Katalis yang dipanaskan. Panas luar/ exothermic dari mesin internal combustion (mesin kendaraan) itu sendiri yaitu dari panas blok mesin maupun dari knalpot yang bisa mencapai temperatur hingga 400 derajat C.

Bagaimana cara kerja HCS penghemat bbm? Secara umum cara pengoperasian alat ini dengan mengisikan sejumlah BBM ke dalam tabung yg telah disediakan. Kapasitas tabung untuk mobil adalah 1 liter tetapi diisi maksimal 700cc. Sedangkan untuk sepeda motor kapasitas tabung 500cc diisi maksimal 250cc. Khusus untuk sepeda motor jenis bebek dan matic saat ini sudah bisa langsung mengambil uap BBM langsung dari tangki kendaraan dengan cara mengganti tutup tangkinya dengan versi yang sudah dimodifikasi. 

Kemudian uap bbm ini disalurkan ke intake chamber dengan melalui sebuah pipa Katalis yang bisa memecah uap BBM menjadi hydrogen rich dan menghisap unsur partikel carbon sehingga nantinya pada knalpot/gas buang unsur carbon monoxida bisa berkurang secara significan dan hydrogen sebagai penambah oktan pada kendaraan tersebut. Secara teoritis, dengan HCS anda bisa menghasilkan gas hydrogen (H2) sampai 3-5 LPM H2 (liter per menit).

Penghemat ini mempunyai cara kerja yang unik alat ini tidak mencekik pemakaian BBM di intake manifold / ruang bakar, tetapi malah menambah suplay ke intake manifold / ruang bakar, jadi kerja mesin akan lebih dingin dan lebih bertenaga. Efeknya lainnya hasil uji emisi lebih bagus, maka seharusnya ruang bakar lebih bersih.

Komponen Suzuki Thunder yang Substitusi dengan RX King

Komponen Suzuki Thunder yang Substitusi dengan RX King - Ternyata komponen sparepart Suzuki Thunder lumayan mahal. Untuk menebus part aslinya bisa merogoh dompet dalam - dalam. Tetapi tenang! Ternyata part Yamaha RX King ada yang cocok dengan Suzuki Thunder, dan part nya pun PnP alias plek pasang tanpa ada perbedaan. Part tersebut antara lain:

1. Filter udara
Filter udara model busa ini bisa saling tukar antara Thunder dengan RX King. Harga pun masih lebih murah milik RX King.
moncong box filter udara Thunder 125
2. Shockbreaker belakang
Punya RX King lebih empuk dan lebih murah. Untuk dudukan dan panjang pun sama tinggal pasang saja.
shock belakang
3. Kampas rem belakang
Milik RX King pas untuk ke Thunder dan lebih awet. Namun harga tidak selisih jauh seperti yang lain.
kampas rem
4. Holder kiri
Holder RX King sudah ada passing lamp atau tombol lampu jauh yang tinggal tekan.
holder kiri RX King New

Minggu, 26 Mei 2013

Substitusi Karet Intake Yamaha Scorpio Menggunakan Honda Tiger

Substitusi Karet Intake Yamaha Scorpio Menggunakan Honda Tiger - Karet pada dasarnya lunak dan mengeras seiring berjalannya waktu. Apalagi karet intake berada di sebelah mesin dan terkena bensin. Hal ini mempercepat aus nya komponen tersebut. Pada Yamaha Scorpio, karet intake aslinya seharga 83.000 rupiah ori. Dapat mencari substitusinya menggunakan Honda Tiger seharga 30.000-an.
intake manifold

Jumat, 24 Mei 2013

Per CVT BeAT Menggunakan Per CVT Vario

Per CVT BeAT Menggunakan Per CVT Vario - Beberapa penunggang Honda BeAT mengeluhkan bahwa motornya kurang responsif saat grip di buka penuh sehabis engine brake. Ada yang beranggapan bahwa itu terjadi akibat bensin yang disetel terlalu kering, sehingga kurang mampu menciptakan power mesin.


Per CVT
Setelah dianalisa ulang oleh beberapa mekanik ahli, ternyata itu terjadi akibat model spiral per CVT BeAT sendiri. Model ulir nya searah jarum jam, sehingga saat engine brake terjadi, pulley tidak cepat menutup dan membuat CVT selip sesaat. Hal ini yang menyebabkan BeAT kurang responsif. Solusinya bisa menggunakan per CVT saudaranya, yaitu Vario. Ulirnya berlawanan arah jarum jam. Secara fisik, diameter dan tinggi per pun sama. Hanya batang per nya lebih tebal.

Substitusi Tensioner Keteng Honda CBR 150

Substitusi Tensioner Keteng Honda CBR 150 - Sejatinya tensioner keteng Honda CBR agak sulit dicari di bengkel biasa. Biasanya pun harus memesan dari luar Indonesia. Jika sudah menunjukkan kerusakan alias bunyi, maka harus segera diganti agar klep tidak rawan menabrak piston. Kalau mencari part ori nya tidak ada, maka dapat diganti dengan tensioner keteng milik Honda Supra X 125 R atau Honda Kharisma. Secara fisik bentuk sama, PnP alias plug n play. Lepas yang lama, pasang yang baru dan selesai.
tensioner keteng CBR 150
tensioner keteng Supra X 125 R

Hex Size Kunci Busi untuk Berbagai Thread Diameter

Hex busi
tempat kunci busi untuk mengencangkan busi
Hex Size Kunci Busi untuk Berbagai Thread Diameter  - Ternyata abjad busi terdepan bukanlah kode diameter kunci busi, tetapi merupakan diameter ulir busi. Saya pun baru mengetahuinya. Misal C6HSA, C di depan memiliki arti 12 mm untuk thread diameter. Setelah saya menggunakan jangka sorong, akhirnya saya mengetahui bagian mana yang dimaksud.
Lalu, saya coba mencari informasi lebih tentang diameter kunci busi yang benar untuk berbagai kode busi atau istilahnya Hex Size Busi. Berikut tabelnya.
klik pada gambar untuk memperbesar
Dan ternyata, C6HSA dibuka menggunakan kunci ukuran 16 mm. Sesuai sudah dengan praktek di lapangan.

Kamis, 23 Mei 2013

Part yang Diambil Saat Memasang Kopling Manual untuk Yamaha Jupiter [Video]

Part yang diambil
Sebelumnya telah dijelaskan part yang dapat diambil saat memasang Kopling Manual untuk Yamaha Jupiter. Part tersebut antara lain rod push, shift arm, dll seperti digambar. Langkah - langkah nya dapat dilihat di sini.

Video berikut merupakan ilustrasi letak part yang diambil saat memasang kopling manual untuk Yamaha Jupiter.
Video 1. Membuka bak kopling dan memasang rod push. Klik di sini untuk langsung ke Youtube

Video 2. membuka bak magnet dan mengambil part shift arm, dll. Klik di sini untuk langsung ke Youtube

Selasa, 21 Mei 2013

Spesifikasi Kawasaki KRR-150

Mesin
Type Mesin : 2 Langkah, Crankcase Reed Valve, KIPS, RIS
Diameter x Langkah : 59.0 x 54,4 mm
Jumlah & Isi Silinder : Satu Buah & 148 cc
Perbandingan Kompresi : 7,2 : 1
Daya Maksimum : 22,1 KW (30 PS)/ 10.500 rpm
Torsi Maksimum : 2,2 kgfm/9000 rpm
Karburator : Mikuni VM 28
Sistem starter : Kick starter
Jumlah Transmisi : 6 Tingkat Kecepatan, constant mesh, return shift
Pola Pengoperan Gigi : N-1-2-3-4-5-6
Tipe Sistem Reduksi Primer : Gear
Kopling : Wet Multi Disk
Tipe Sistem Final Drive : Chain drive
Rasio Reduksi : 2.785 (39/14)
Drive Ratio Keseluruhan : 7.7836 @ Top Gear

Pengapian, Pendinginan, Kapasitas
Sistem Pengapian : CDI
Sistem Pelumasan : Oil Injection
Sistem Pendinginan : Pendinginan dengan air/Radiator
Kapasitas Pelumas Mesin : 1,2 Liter
Kapasitas Pelumas Transmisi : 0,87 Liter
Kapasitas Tangki Bahan Bakar : 11,5 Liter
Busi : NGK B 9 ECS

Dimensi
Panjang x Lebar x Tinggi : 1.965 x 725 x 1.075 mm
Jarak Sumbu Roda : 1.300 mm
Jarak Terendah ke Tanah : 131 mm
Tinggi Tempat Duduk : 780 mm
Berat Kosong : 124,5 Kg
Tipe Rangka : Double Cradle Frame
Suspensi Depan : Teleskopik
Suspensi Belakang : Monoshock suspension
Ukuran Ban Depan : 90/90 - 17" 49S
UkuranBan Belakang : 110/80 - 17" 57S
Rem Depan : Cakram Twin Pot
Rem Belakang : Cakram Twin Pot
Pelek Roda : Cast Wheel Aluminium Aloy

Senin, 20 Mei 2013

Macam - Macam Swing Arm

Macam - Macam Swing Arm - Pada awalnya sepeda motor lahir dengan rangka rigid alias kaku hingga pada tahun 1800-an. Setelah itu muncullah SWING ARM, merupakan salah satu komponen utama sistem suspensi belakang sepeda motor modern.

Perangkat itu di gunakan sebagai lengan berporos yang bisa mengayun vertikal untuk meredam gelombang atau getaran dari jalan yang diredam oleh suspensi atau sokbreaker, yang secara garis besar difungsikan sebagai penopang utama sistem suspensi belakang motor.

Type SWING ARM :
1. REGULER SWING ARM
Bisa disebut regular swinging fork. Terdiri dari sepasang pipa paralel yang di pasang menyatu dari sisi sumbu as swing arm/fork di rangka menuju kedua sisi as roda belakang. Tentu saja, butuh peredam kejut atau suspension sebagai pelengkap regular swing arm.

2. CANTILEVER
Sistem ini adalah pengembangan swing arm di mana konstruksi regular swing arm disempurnakan dengan tambahan rangka tringular untuk mentransfer gerakan swing arm ke peredam kejut. Swing arm model ini biasa di gunakan pada Harley davidson softail.

3. SINGLE-SIDED SWING ARM
Single sided swing arm atau biasa di sebut mono swing arm adalah pengembangan atau modifikasi gaya dari swing arm motor konvensional.Single sided swing arm atau biasa di sebut mono swing arm hanya ada satu sisi pipa yang memegang roda belakang motor, jadi gampang untuk bongkar pasang roda belakang. Karena hanya satu sisi, penampang di buat kaku dan lebih besar di bandingkan swing arm model H atau A.

4. PARALLELOGRAM SUSPENSION
Swing arm ini merupakan pengembangan dari swing arm type single side atau biasa di sebut Paralever dan pada motoguzzi sistem ini dinamai Compact Reactive Drive Shaft system. Secara garis besar, desain single sided armnya dimanfaatkan juga sebagai rumah poros penggerak gardan (shaft drive)

Minggu, 19 Mei 2013

Fungsi dan Jenis Crankshaft

Fungsi dan Jenis Crankshaft - Poros engkol umumnya ditahan dengan bantalan luncur yang ditetapkan pada ruang engkol. Bantalan poros engkol biasa disebut bantalan utama.

Jenis poros engkol yang dhpergunakan pada mesin sepeda motor adalah:
1. Jenis built up
Digunakan pada motor jenis kecil yang mempunyai jumlah silinder satu atau dua.

2. Jenis ”one piece”
Digunakan pada motor jenis besar yang mempunyai jumlah silinder banyak.

Untuk motor satu silinder pada poros engkolnya (biasanya dihadapan pena engkol) ditempatkan bobot kontra sebagai pengimbangan putaran engkol sewaktu piston mendapat tekanan kerja. Tetapi motor yang bersilinder banyak, pena engkolnya dipasang saling mengimbangi. Berat bobot kontra kira-kira sama dengan berat batang piston di tambah dengan berat engkol seluruhnya. Dengan demikian poros engkol itu dapat diseimbangkan, sehingga dapat berputar lebih rata dan getaran-getaran engkol menjadi hilang.Dengan adanya bobot kontra ini menyebabkan tekanan pada bantalan menjadi berkurang dan merata.

Poros engkol dan batang penggerak adalah untuk merobah gerak translasi piston menjadi gerak putar. Kedua bagian ini selalu menderita tegangan dan regangan yang sangat besar. Karena itu harus dibuat dari bahan yang khusus dan ukuran yang tepat.Dalam keadaan diam dan berputar poros engkol selalu setimbang (balance). Bagian permukaan bantalan dikeraskan dan harus licin untuk mengurangi keausan.

Poros engkol berputar dengan didukung oleh beberapa buah bantalan utama. Banyaknya bantalan tergantung dari jumlah silinder. Motor empat silinder mempunyai 3 bantalan dan motor enam silinder mempunyai 4 bantalan utama. Bantalan ini dibuat dari baja yang dicampur dengan babbit atau ada juga dengan aluminium.

Batang penggerak dan poros engkol dibuat dari besi tuang. Pemasangan batang penggerak pada poros engkol dilapisi dengan memakai bantalan.

Klep dan Kelengkapannya

Klep dan Kelengkapannya - Klep atau dalam bahasa inggris nya bernama Valve biasa di sebut juga katup berfungsi mengatur masuknya gas baru dan keluarnya gas buang sisa pembakaran pada mesin motor. Tugas dari klep sendiri sangat berat dan vital, karena apabila ada kebocoran/gangguan sedikit saja pada klep akan mengakibatkan tenaga mesin menjadi menurun atau istilah keren nya performa mesin ngedrop. Maka dari itu kenali klep atau katup dan kelengkapannya.

komponen dari sistem katup
Klep (Valve)
Ukuran payung Klep isap dibuat lebih lebar dari klep buang dengan tujuan agar pengisian gas baru lebih optimal. Klep isap biasanya terbuat dari campuran baja chrom dan silikon dan pada bagian dudukan dan ujung batang klep diperkeras agar klep lebih awet.
Untuk klep buang terbuat dari dua logam baja yang berbeda, untuk batang klep dari baja yang mempunyai sifat luncur yang baik dan untuk payung klep dari baja tahan panas karena temperatur pada klep buang dapat mencapai 800 derajat celcius.

Per Klep (Spring Valve)
Per klep atau pegas klep berfungsi untuk menutup (mengembalikan klep ke posisi semula) dan menahan klep pada saat posisi membuka. Sebisa mungkin kekerasan pegas klep sesuai anjuran pabrik, karena apabila pegas klep terlalu lemah akan mengakibatkan klep bergetar dan pada saat putaran tinggi klep tidak akan menutup sempurna sehingga terjadi kebocoran gas yang akan mengakibatkan tenaga motor menjadi loyo.
Begitu juga sebaliknya apabila pegas klep terlalu kuat akan mengakibatkan keausan pada penggerak klep seperti noken-as dan tuas klep. Dan apabila dibiarkan terus menerus tuas klep (rocker arm) bisa patah.

Sil klep (seal valve)
Sil klep berfungsi untuk mencegah pelumas (oli) mengalir ke saluran masuk atau buang ruang bakar. Apabila sil klep rusak atau robek dapat mengakibatkan knalpot menjadi ngebul atau berasap, karena pelumas ikut terbakar di ruang bakar atau jika sil klep buang yang robek pelumas akan terbakar karena panas di knalpot.

Pengantar/pemegang klep (Split Valve Guide)
Penghantar klep berfungsi sebagai selongsong atau memegang klep agar posisinya tidak goyang dan mentranfer panas pada klep ke kepala silinder. Bahannya terbuat dari besi tuang khusus dan di campur dengan tembaga. Keausan selonsong klep dapat menyebabkan posisi daun klep tidak rapat dan pemakaian oli menjadi boros karena menyelinap lewat selonsong klep.

Dudukan klep
Macam dari dudukan klep ada dua macam, yaitu:
1. Langsung dibentuk pada kepala silinder, dan hanya mungkin digunakan pada kepala silinder berbahan besi tuang.
2. Dudukan klep berbentuk ring yang dipres pada kepala silinder,keuntungannya apabila ring aus dapat diganti dan lebih awet karena terbuat dari bahan yang keras.