1. Noken As Costum
Ubahan yang utama ada di noken as. Noken as standar terlalu sempit LSA nya sehingga power mesin kurang merata ke rpm tinggi. Durasi dibuat lebar 280º baik IN maupun EX dengan LSA 110º dan overlap 60º. Lift dibuat rata IN dan EX sejauh 7.5 mm.
noken as MegaPro |
2. Piston Scorpio dengan diameter 70 mm
Piston menggunakan Yamaha Scorpio dengan dibuatkan boss pen piston nya. Pen piston MegaPro 15 mm, sedangkan Scorpio 16 mm. Liner juga diganti kepunyaan diesel agar piston awet dan tidak terlalu panas saat dipakai jarak jauh. Dome piston dibentuk ulang.
piston bore up |
3. Klep 35/30 mm
Klep turut diperbesar agar mesin tidak tertahan power nya di rpm tinggi. Kubah dibuat lebih lebar menyesuaikan piston agar kompresi tidak terlalu tinggi dan bisa minum premium. Lari motor dipastikan berbeda dengan standar tapi tidak perlu sampai motor drag.
klep 35/30 mm |
4. Knalpot Tiger Revo
Selain membuat tampilan motor terlihat gagah, gas buang knalpot lebih lancar dibanding standar. Pemasangan hanya mengubah leher agar bisa pas terpasang.
MegaPro dengan knalpot Tiger |
5. Karburator Yamaha RX King
Karburator untuk performa mulai dr rpm bawah hingga atas. Spuyer karburator disetting ulang menyesuaikan mesin. Ubahan ada pada kabel gas dan joint intake.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar